Mencari Berita Baru

BK UAD ADAKAN WORKSHOP RESTRUTURISASI MATA KULIAH CYBERCOUNSELING

Rabu, 14 September 2022, Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melaksanakan kegiatan Workshop Restruturisasi mata kuliah cybercounseling. Bertempat di Hotel Manohara, Sleman, DIY, seluruh dosen Prodi BK FKIP UAD mengikuti kegiatan ini secara hybrid dikombinasikan dengan Zoom Meeting.


Ketua Program Studi (Kaprodi) BK FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan kegiatan ini. Beliau berharap kepada seluruh sivitas akademika Prodi BK FKIP UAD dapat menggali sebanyak-banyaknya ilmu, serta pengalaman dari kedua pemateri. Kegiatan ini diselenggarakan oleh program studi dalam upaya untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi dosen, dalam bidang cybercounseling. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut pengembangan kegiatan cybercounseling Prodi BK FKIP UAD. Pada kegiatan ini Prodi BK FKIP UAD mendatangkan pemateri dari Universitas Negeri Malang dan Universitas Negeri Yogyakarta.


Pemateri pertama yaitu Dr. Adi Atmoko, M.Si. dari Universitas Negeri Malang. Beliau menyampaikan tentang Rencana Pembelajaran Semester (RPS) mata kuliah cybercounseling sebagai langkah awal mengembangkan kegiatan cybercounseling.
Pemateri kedua yaitu Agus Triyanto, S.Pd., M.Pd. dari Universitas Negeri Yogyakarta. Beliau menyampaikan tentang bagaimana mengembangkan platform yang digunakan untuk pengembangan cybercounseling.Semua dosen sangat antusias mengikuti kegiatan ini, dibuktikan dengan aktifnya pertanyaan dari beberapa dosen dan mahasiswa yang terlibat ditunjukan kepada kedua pemateri yang luar biasa ini.
Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama antara kedua pemateri dengan seluruh peserta yang hadir mengikuti kegiatan ini.

BK UAD Kembangkan Aplikasi “SahabatMU”

Kegiatan pengembangan aplikasi cybercounseling bertujuan sebagai proses bisnis pelayanan cybercounseling bagi mahasiswa dan masyarakat yang bertaraf internasional. Kompetensi yang dibidik dari kegiatan ini adalah peningkatan kompetensi professional mahasiswa dan dosen dalam melaksanakan pelayanan bimbingan dan konseling secara profesional berbasis teknologi informasi terkini yang dapat diakses oleh siswa disekolah dan masayarakat. Dalam meningkatkan kompetensi tersebut maka diperlukan pengembangan sistem informasi dan website cybercounseling yang handal. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kompetensi dosen dan mahasiswa dalam memberikan layanan professional berbasis cybercounselig. Pengembangan aplikasi Cybercounseling terlaksana pada tanggal 10 September 2022 dalam bentuk Aplikasi cybercounseling bernama sahabatMU, tempat pelaksanaan FGD di ruang dosen prodi BK FKIP UAD dengan vendor CV Dolcode. Pihak yang terlibat vendor CV Dolcode berjumlah 4 orang dan tim pengembang yang terdiri dari 8 dosen.

 

STUDI BANDING BK UAD DENGAN BKI UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA

Bertempat di Laboratorium Bimbingan dan Konseling Universitas Ahmad Dahlan, 06/09/2022. Tim Laboratorium Konseling dari Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga melaksanakan studi banding di Program Studi Bimbingan dan Konseling (Prodi BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Kegiatan ini dihadiri oleh Tim dari Lab. Konseling dari BKI UIN Sunan Kalijaga dan disambut oleh Sekretaris Prodi, ibu Siti Muyana, M.Pd., dan Kepala Laboratorium BK, ibu Tri Sutanti, M.Pd., serta tim dari Lab. BK FKIP UAD. Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk berbagi wawasan, dan informasi mengenai pengembangan Lab. BK.

BK UAD GELAR SEMINAR ANTARBANGSA DARI THE OHIO STATE UNIVERSITY DAN UNIVERSITI PENDIDIKAN SULTAS IDRIS

Sabtu, 28 Agustus 2022, Dalam rangka milad Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) yang ke-38, Prodi BK FKIP UAD menggelar Seminar Antarbangsa. Bertempat di Ruang Amphitarium Kampus Utama UAD, Seminar Antarbangsa dilaksanakan dengan mendatangkan pemateri dari The Ohio State University, dan Universiti Pendidikan Sultan Idris serta ahli bimbingan dan konseling dari Universitas Ahmad Dahlan.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen, staff, dan mahasiswa Prodi BK FKIP UAD serta terbuka untuk umum. Hadir dalam kegiatan ini, Dekan FKIP UAD Muhammad Sayuti, Ph.D., dalam sambutannya beliau mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemateri yang telah berkenan hadir di UAD untuk berbagi ilmu dan pengalaman terkait bimbingan dan konseling. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Gatot Sugiharto, S.H., M.H. turut hadir untuk menyambut seluruh pemateri dan peserta yang hadir dalam kegiatan ini.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh program studi selain untuk memperingati milad Prodi BK FKIP UAD ke-48, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas literasi dan kompetensi dosen, staff dan mahasiswa dalam bimbingan dan konseling, terkhusus dari perspektif masing-masing narasumber.

Tiga narasumber didatangkan untuk berbagi ilmu dan pengalaman kepada seluruh peserta. Pemateri pertama, Prof. Darcy Haag Granello, Ph.D., LPCC-S dari The Ohio State University menyampaikan tentang keprofesionalisme konselor  yang murni untuk melayani konseli, dalam upaya membantu mengatasi permasalahan – permasalahan yang dihadapi oleh konseli, berbasis perspektif Amerika.

Pemateri kedua yaitu Prof. Madya Dr. Aslina binti Ahmad dari Universiti Pendidikan Sultan Idris, Malaysia menyampaikan tentang school well being dalam layanan konseling untuk meningkatkan keterampilan konseling dalam upaya peningkatan kualitas konselor.

Dr. Dody Hartanto, M.Pd. dari Universitas Ahmad Dahlan sebagai pemateri ketiga memaparkan tentang persiapan mahasiwa BK dalam upaya untuk menjadi konselor yang professional.

Diakhir acara kegiatan ini diisi dengan diskusi interaktif antara ketiga pemateri dengan seluruh peserta yang terlibat untuk berbagi ilmu dan pengalaman sesuai dengan bidang keahlian bimbingan dan konseling. Selanjutnya kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dengan seluruh pemateri dan peserta yang terlibat dalam kegiatan ini.

BK UAD DATANGKAN AHLI CYBERCOUNSELING DARI THE OHIO STATE UNIVERSITY

Kamis, 25 Agustus 2022, Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) melaksanakan kegiatan workshop Visiting Lecturer tentang cybercounseling. Bertempat di Hotel Jayakarta, Sleman, DIY, seluruh dosen dan mahasiswa Prodi BK FKIP UAD mengikuti kegiatan ini secara hybrid melalui Zoom Meeting.

Ketua Program Studi (Kaprodi) BK FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mensukseskan kegiatan ini. Beliau menambahkan, sungguh kebanggaan luar biasa bari Prodi BK FKIP UAD karena kedatangan dua pemateri/ ahli dari The Ohio State University. Beliau berharap kepada seluruh sivitas akademika Prodi BK FKIP UAD dapat menggali sebanyak-banyaknya ilmu, serta pengalaman dari kedua pemateri.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh program studi dalam upaya untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi dosen, dan mahasiswa dalam bidang cybercounseling. Cybercounseling saat ini dirasa sangat diperlukan berkat adanya pandemi covid-19 yang mendorong semua orang untuk melakukan aktivitas secara jarak jauh (cyber). Tidak terkecuali layanan konseling yang pada dewasa ini harus dituntut untuk dapat dilaksanakan secara jarak jauh (cybercounseling). Dalam upaya meningkatkan kualitas dosen dan mahasiswa dalam bidang cybercounseling, Prodi BK FKIP UAD mendatangkan dua ahli dari The Ohio State University.

Dua pemateri tersebut yaitu Prof. Darcy Haag Granello, Ph.D., LPCC-S dan Assoc. Prof. Paul Granello, Ph.D. Keduanya merupakan ahli dalam bidang counseling dari The State Ohio University, United States of America. Mereka menyampaikan tentang profesionalisme konselor dalam bidang cybercounseling berdasarkan perspektif Amerika.

Semua dosen dan mahasiswa sangat antusias mengikuti kegiatan ini, dibuktikan dengan aktifnya pertanyaan dari beberapa dosen dan mahasiswa yang terlibat ditunjukan kepada kedua pemateri yang luar biasa ini.

Diakhir acara kedua pemateri membaca kenang-kenangan yang dibawa langsung dari The Ohio State University untuk dibagikan kepada seluruh sivitas akademika Prodi BK FKIP UAD. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama antara kedua pemateri dengan seluruh peserta yang hadir mengikuti kegiatan ini.

BK UAD KERJASAMA DENGAN PUJIONO CENTRE, GELAR PELATIHAN LAYANAN DUKUNGAN PSIKOSOSIAL

Sabtu – Ahad, 20 -21 Agustus 2022, Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar Pelatihan Layanan Dukungan Psikososial bagi Sister Village Desa Klakah dan Gantang. Kegiatan ditunjukan bagi para warga Desa Klakah dan Gantang yang dimana desa tersebut merupakan desa yang berdekatan langsung dengan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu. Desa Klakah bertempat di Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali dan Desa Gantang bertempat di Kecamatan Sawangan Kabupaten Magelang. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan wawasan, kecakapan dan kemampuan warga desa Klakah dan Gantang khususnya dalam rangka mempersiapkan diri bilamana terdapat musibah gunung meletus secara mendadak.

Bertempat di Sevilla Resort Magelang Prodi BK FKIP UAD bekerjasama dengan Pujiono Centre untuk melaksanakan pelatihan ini. Pujono Centre merupakan lembaga yang telah berpengalaman bergerak dalam bidang pelanggulangan bencana selama bertahun – tahun. Pujiono Centre telah bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di seluruh Indonesia maupun Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Ketua Program Studi (Kaprodi) BK FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi, sehingga terlaksananya kegiatan ini secara lancar tanpa ada suatu halangan. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pengabdian Prodi, dosen dan mahasiswa kepada masyarakat dalam bidang bimbingan dan konseling setting kebencanaan. Beliau berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi semua pihak, terutama bagi warga desa Klakah dan Gantang, serta bagi dosen dan mahasiswa untuk menggali ilmu tentang dukungan psikososial dalm penanggulangan bencana.

Hadir dalam kegiatan pelatihan ini, perwakilan BPBD Kabupaten Magelang, BPBD Kabupaten Boyolali, Kepala desa Klakah dan Gantang. Masing – masing perwakilan BPBD dan kepala desa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Prodi BK FKIP UAD karena telah menyelenggarakan kegiatan ini. Kegiatan ini sangat penting bagi seluruh warga desa Klakah dan Gantang dalam upaya mempersiapkan diri apabila terdapat musibah yang terjadi secara mendadak.

Kegiatan ini dimulai dengan penandatanganan perjanjian kerjasama (PKS) tentang pelaskanaan kegiatan Pendampingan Psikososial antara Prodi BK FKIP UAD dengan BPBD Kabupaten Magelang, BPBD Kabupaten Boyolali, Kepala Desa Klakah dan Kepala Desa Gantang.

Dilaksanakan secara dua hari, kegiatan ini mendatangkan fasilitator/ pemateri Zela Septikasari, M.Pd., M.Sc., dan Ficky Adi Kurniawan, S.Pd., M.M.B. dari Pujiono Centre. Kedua fasilitator saling berkolaborasi menyampaikan materi tentang Bencana dan dampak bencana, MATERI, Tahapan dan Assesmen Layanan Dukungan psikososial, serta Desain Program Intervensi Psikososial berdasarkan studi kasus.

STUDI INSPIRATIF BK UAD DENGAN BK UNIPMA

Bertempat di Amphitarium Kampus Utama Universitas Ahmad Dahlan, 16/08/2022. Sebanyak 6 Dosen serta 128 mahasiswa dari Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas PGRI Madiun (UNIPMA) mengadakan kunjungan akademik dan Studi Inspiratif di Program Studi Bimbingan dan Konseling (Prodi BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Kegiatan yang dibuka oleh Dekan FKIP UAD, bapak Muhammad Sayuti, S.Pd., M.Pd., M.Ed., Ph.D. merupakan kegiatan kerjasama dari Prodi BK FKIP UAD dengan Prodi BK FKIP UNIPMA dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian. Kegiatan ini dilaksanakan dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (Memorandum of Agreement (MoA)) dari kedua belah pihak, dan dilanjutkan oleh kuliah umum konseling krisis oleh bapak Purwadi, M.Si., Ph.D. (UAD) dan ibu Diana Ariswanti Triningtyas, S.Pd., M.Psi. (UNIPMA).

WORKSHOP INTERNATIONAL JOIN RESEARCH AND PUBLICATION PRODI BK FKIP UAD

Senin, 15 Agustus 2022, Prodi BK FKIP UAD menyelenggarakan workshop International Join Research and Publication yang diikuti oleh seluruh dosen Prodi BK FKIP UAD bertempat di Hotel Jayakarta Yogyakarta. Workshop dibuka oleh Ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling, Irvan Budhi Handaka, M.Pd. Dalam sambutannya, disampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mendorong dosen Prodi BK FKIP UAD dalam mengembangkan jejaring internasional, khususnya dalam penelitian dan publikasi. Lebih lanjut, beliau menyampaikan bahwa ini adalah kesempatan yang baik untuk mendiskusikan Bersama dengan ahli tentang strategi dalam membangun jejaring internasional.

Workshop ini menghadirkan dua narasumber, yaitu Dr Rully Charitas Indra Prahmana, S.Si., M.Pd. dan Prof. Dr. Dwi Sulisworo, M.T. Sesi pertama menghadirkan Dr Rully Charitas Indra Prahmana, S.Si., M.Pd. dari Biro Publikasi Ilmiah Universitas Ahmad Dahlan. Dalam materinya beliau menyampaikan tentang kiat-kiat dalam menyusun artikel ilmiah pada jurnal ilmiah yang baik. Selain itu beliau juga membagikan tips dalam melaksanakan integrasi literature dan “social media” dalam international publication collaboration.  Sesi kedua menghadirkan naras umber Prof. Dr. Dwi Sulisworo, M.T. selaku Kepala Badan Perencanaan dan Pengembangan Universitas Ahmad Dahlan (BPPU). Dalam materinya, beliau membagikan kiat dalam merencanakan dan membangun jejaring penelitian Internasional.

334 MAHASISWA BK UAD SIAP MELAKSANAKAN PLP DI SEKOLAH

Alhamdulillah sebanyak mahasiswa Prodi BK FKIP UAD melaksanakan PLP 1 dan 2 yang tersebar di 161 sekolah di DIY
Selamat belajar menjadi guru BK yang unggul, islami, dan profesional
__________

Daftar Prodi BK FKIP UAD | PMB UAD:
@pmb_uad | 0853 8500 1960 | 0856 267 1960

Program Studi Bimbingan dan Konseling FKIP UAD
“Unggul, Inovatif, Dijiwai Nilai Islam”

Official Prodi BK UAD :
Website : www.bk.uad.ac.id
Email : prodi@bk.uad.ac.id
Instagram : @prodibkuad
Youtube : Prodibkuad
Facebook : Prodibkuad
Tiktok: @prodibkuad

#prodibkuad #proudtobeacounselor #fkipuad #weareuad #prestasiprodibkuad

 

PETA JALAN PENELITIAN – TINGKATKAN KUALITAS DOSEN BK UAD

Selasa, 2 Agustus 2022 Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) gelar Workshop Roadmap Penelitian Dosen. Bertempat di Hotel Jayakarta, Sleman DIY, seluruh dosen Prodi BK FKIP UAD hadir dalam kegiatan ini.

Ketua program studi (Kaprodi) BK FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah hadir dalam kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan agenda workshop untuk menentukan dan menguatkan roadmap penelitian dari program studi dan dosen dengan tujuan untuk lebih menstruktukan topik-topik penelitian mendatang yang dilaksanakan oleh dosen-dosen program studi.

Ada dua agenda yang dilaksanakan dalam workshop kali ini, pertama yaitu pemaparan tentang peta jalan penelitian prodi dan dosen oleh pemateri yaitu Dr. Ilfiandra, M.Pd., dan Hany Yulindrasari, S.Psi., M.Gendst., Ph.D. Agenda kedua yaitu workshop penyusunan tentang peta jalan penelitian prodi dan dosen yang dipimpin langsung oleh Kaprodi BK FKIP UAD.

Pemateri pertama, Dr. Ilfiandra, M.Pd.,menyampaikan tentang pentingnya peta jalan penelitian, manfaatnya, dan bagaimana membuat dan menentukan peta jalan/ roadmap penelitian dari program studi. Beliau menyampaikan roadmap penelitian program studi sejatinya lebih baik mengacu pada BK komprehensif dari Amerika yaitu Management System, Accountability, Delivery System, dan Foundation.

Ibu Hany Yulindrasari, S.Psi., M.Gendst., Ph.D., sebagai pemateri kedua menyampaikan tentang menyusun dan menentukan peta jalan penelitian bagi dosen. Peta jalan penelitian ini sangat penting dimilki oleh para dosen, karena akan lebih menfokuskan para dosen dalam alur penelitian yang relevan. Peta jalan penelitian yang relevan akan membantu dosen dalam kenaikan jabatan fungsional sampai akhirnya bisa menjadi guru besar, atau profesor.

Setelah pemaparan materi dari kedua narasumber, dosen Prodi BK FKIP UAD melakukan workshop/ penyusunan peta jalan penelitian program studi dan dosen yang dipimpin langsung oleh Kaprodi BK FKIP UAD. Program studi menentukan peta jalan penelitian Prodi dan para dosen mengacu materi yang telah dipaparkan oleh kedua narasumber.

Diakhir acara Kaprodi BK FKIP UAD menyampaikan terima kasih kepala seluruh puhak yang telah berkenan untuk hadir dan berkontribusi dalam penyusunan peta jalan penelitian ini. Harapannya dengan peta jalan penelitian yang telah disusun, ada tindak lanjut dari para dosen, untuk lebih terstruktur dalam melaksanakan penelitian-penelitian mendatang. Teakhir kegiatan ini diakhiri dengan dokumentasi foto bersama seluruh dosen Prodi BK FKIP UAD.