HMPS Bimbingan dan Konseling UAD Gelar Rapat Kerja Periode 2023 / 2024

Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah melaksanakan kegiatan Rapat Kerja (Raker) XIV untuk pengurus periode 2023/2024 yang mengangkat tema “Satu Tujuan Bersama Tim dalam Meningkatkan Kualitas Kinerja HMPS BK”. Kegiatan ini sekaligus sebagai pembuka rangkaian program-program kerja HMPS BK FKIP UAD 2023/2024.

#weareuad #wearethenexteducators #fkipuad #prodibkuad #proudtobeacounselor #sayabangga

Jadwal Seminar Proposal Periode 02 Desember 2023

Assalamulaiakum warohmatullahi wabarokatuh.

Berikut kami sampaikan jadwal Seminar Proposal Periode 02 Desember 2023

Hari/Tanggal : Sabtu, 02 Desember 2023
Waktu : 12.30 sd 14.10
Tempat : 4.1. 3.13 (Offline)

Penguji 1 : Dr. Muya Barida, M.Pd
Penguji 2 : Arif Budi Prasetya, M.Pd

dengan jumlah peserta 4 mahasiswa dengan rincian sebagai berikut:

  1. Ria Kurnita 1900001198
  2. Ayuningtyas Nurul Dzakiyyah 1900001124
  3. Sayang Devalisa Harahap 1900001050
  4. Benita Dwi Apriliana 1900001177
  5. Asifa Rizky Al Banat 1900001180
  6. Abdul Yaser Rumalean 1800001121

Mahasiswa dipersilahkan untuk menyimak Seminar Proposal, karena ini merupakan salah satu syarat untuk mengajukan ujian seminar proposal dan ujian skripsi.

Terima kasih
Wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Bimbingan dan Konseling UAD Terima Benchmarking dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Kudus

Pada hari Kamis, 16 November 2023. Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlann (UAD) menerima kunjungan selakigus Benchmarking dari Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus.

Kegiatan ini bertujuan untuk saling memperkuat kualitas dari antar lembaga baik itu dari Universitas Ahmad Dahlan maupun IAIN Kudus. Bertempat di Gedung Laboratorium Terpadu Universitas Ahmad Dahlan, kegiatan ini dilaksanakan. Ketua Program Studi (Kaprodi) Bimbingan dan Konseling (BK) FKIP UAD, Irvan Budhi Handaka, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan selamat datang kepada para kolega dari IAIN Kudus. Sungguh kebanggaan dari BK UAD untuk menerima kunjungan sekaligus memberikan pengalaman Benchmarking ke rekan rekan IAIN Kudus.

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam IAIN Kudus menyampaikan terima kasih pula kepada BK UAD telah menerima dengan baik kunjungan, dan bersedian membagikan pengalamannya untuk Benchmarking kali ini.

Kegiatan Benchmarking ini dilaksanakan dengan beberapa topik, yaitu Benchmarking tentang kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Persiapan akreditasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK).

Kegiatan ini ditutup dengan ramah tamah, dan foto bersama.

 

Dokumentasi dapat dilihat pada link berikut

 

Tim Mahasiswa BK UAD Raih Juara 3 Lomba Bimbingan Kelompok Tingkat Nasional

Tim mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil meraih Juara 3 pada Lomba Bimbingan Kelompok Tingkat Nasional.

Juara tersebut didapat dari kegiatan “FESTMABIKO 2023” yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) BK Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar.

 

 

Membanggakan !!!

#weareuad #wearethenexteducators #fkipuad #prodibkuad #proudtobeacounselor #sayabangga
#prestasiprodibkuad

Mahasiswa BK UAD Borong Juara 2 dan 5 Mahasiswa Berprestasi Tingkat FKIP UAD

Keluarga Besar Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengucapkan Selamat dan Sukses kepada para Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD yang berhasil Menyabet Juara 2 dan 5 Mahasiswa Beprestasi (Mawapres) tingkat FKIP UAD.

Juara 2 diraih oleh Hilda Hidayatun Nafi’ah (Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2021), dan  Juara 5 diraih oleh Tazkiya Auliya Azfin
(Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2021).

Membanggakan

#weareuad #wearethenexteducators #fkipuad #prodibkuad #proudtobeacounselor #sayabangga

Akhiri Periode Kepengurusan: PIK-M Sahabat Mentari UAD Gelar Kongres dan Milki Ketua serta Wakil Baru

Ahad, 05 November 2023 bertempat di Ruang Kaca Timur Kampus Utama Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Pusat Informasi dan Konseling Mahasiswa (PIK-M) Sahabat Mentari UAD menggelar Kongres dan Pelantikan kepengurusan Periode 2022-2023.

Kegiatan kongres dan pelantikan kali ini mengangkat tema “Refleksi Gerakan PIK-M Sahabat Mentari Sebagai Komunitas Konseling Universitas Ahmad Dahlan”. Dengan tema tersebut, PIK-M Sahabat Mentari UAD memiliki harapan bahwa organisasi PIK-M Sahabat Mentari dapat menjadi sebuah komunitas yang bisa mewadahi para mahasiswa untuk mengembangkan bakat dan minatnya dalam bidang Bimbingan dan Konseling.

Kegiatan Kongres ini merupakan bentuk kegiatan untuk mempertanggungjawabkan segala kegiatan dan kepengurusan Periode 2022-2023. Selain itu kegiatan ini juga dilaksanakan untuk memilih dan melantik Ketua dan Wakil baru untuk Periode 2023 – 2024.

Kegiatan Kongres kali ini berjalan lancar, serta Pemilihan ketua dan wakil PIK-M yang baru juga berjalan dengan lancar dan. Terpilihlah Nadia Rahma (Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2021) sebagai Ketua, serta Wakil Ketua yang terpilih yaitu Cesseya Mudi Romansa (Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2021).

Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama dan ramah tamah.

Jadwal Seminar Proposal Serentak #2 Periode November 2023

Assalamulaiakum warohmatullahi wabarokatuh

Berikut kami sampaikan jadwal Seminar Proposal Serentak #2 Periode November 2023

Hari/Tanggal : Sabtu, 25 November 2023
Tempat : Kampus Utama UAD

Adapun jadwal Seminar dapat dilihat dibawah ini.

 

atau dapat diakses pada link berikut.

Mahasiswa dipersilahkan untuk menyimak Seminar Proposal, karena ini merupakan salah satu syarat untuk mengajukan ujian seminar proposal dan ujian skripsi.

Terima kasih
Wassalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

HMPS Bimbingan dan Konseling UAD Gelar Kongres dan Pelantikan Pengurus Baru

Ahad, 29 Oktober 2023, bertempat di Meeting Room Kampus 2 Unit B UAD, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) sukses menyelenggarakan Kongres XIII serta Pelantikan HMPS BK UAD Periode 2023/2024.

Kegiatan ini dilakukan secara luring di Meeting Room Kampus 2 unit B kegiatan ini berlangsung dari pukul 07.45 WIB dan selesai pada pukul 17.00 WIB acara ini dibuka langsung oleh Ibu Dr. Muya Barida, M.Pd serta kegiatan ini dihadiri juga oleh TPM Bapak Arif Budi Prasetya, M.Pd. Serta bapak ibu dosen prodi bimbingan dan konseling dan juga kegiatan ini juga dihadiri oleh Perwakilan Organisasi Otonom (Ortom) Muhammadiyah tingkat FKIP UAD, Organisasi Mahasiswa (Ormawa) tingkat FKIP UAD, Demisioner HMPS BK FKIP UAD, dan perwakilan mahasiswa Prodi Bimbingan dan Konseling FKIP UAD.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk membahas GBHO, GBHK, Peraturan tambahan, memaparkan dan melaporkan pertanggung jawaban HMPS BK Periode 2022/2023. Dilanjutkan dengan pelantikan ketua dan wakil ketua HMPS BK Periode 2023/2024. Kegiatan ini berlangsung lancar tanpa suatu kendala apapun untuk melaksanakan Kongres XIII dan Pelantikan pengurus HMPS BK 2023/2024 mengambil tema “Penguatan Integrasi Internal dan Regenerasi Untuk Menciptakan Progresif Kinerja HMPS BK” dengan tema tersebut kami harap pengurus dapat mewujudkan regenerasi untuk menciptakan kinerja progresif bagi HMPS BK serta kerjasama yang lebih baik.

Semoga ketua, wakil ketua dan pengurus dapat menjalankan dan menjaga amanah dengan baik.

Mahasiswa Bimbingan dan Konseling UAD Sabet Juara 2 Lomba Essay Nasional

Mahasiswa Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil menyabet Juara 2 Lomba Essay Nasional di Universitas Ibn Khaldun Bogor.

Kompetisi “National Guidance & Counseling Competition” (NGCN) Tahun 2023 yang digelar di Universitas Ibn Khaldun Bogor berhasil memikat para mahasiswa Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) se-Indonesia. Tidak terkecuali tim dari Prodi BK FKIP UAD. Mereka berhasil mengikuti kegiatan perlombaan tersebut yang dilaksanakaan pada tanggal 9 Oktober – 18 November 2023.

Tim yang diketuai oleh Diki Herdiansyah (Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2020) dan beranggotakan Nurfazriyah, serta Falakhul Darojatun Adzkiah (Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2021) berhasil memperoleh Juara 2.

Program Studi mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Tim Mahasiswa BK FKIP UAD, dan berharap dengan raihan perlombaan ini, semoga semakin konsisten dan bisa meningkatkan berbagai kejuaraan lainnya.

Tim Mahasiswa Raih Juara 3 Lomba Media Bimbingan dan Konseling di UNS

Pada tanggal 21 Oktober 2023, Tim mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) berhasil kejuaraan dalam Lomba. Mereka berhasil meraih Juara 3 dalam Lomba Media Bimbingan dan Konseling.

Bertempat di Universitas Sebelas Maret (UNS) kegiatan perlombaan tersebut dilaksanakan dan diikuti oleh berbagai tim dari Prodi BK Perguruan Tinggi se-Indonesia.  Tim dari Prodi BK FKIP Universitas Ahmad Dahlan berhasil mengalahkan berbagai tim dari perguruan tinggi lain, dan meraih juara 3.

Mereka beranggotakan Dedy Setiawan, Sabila Ghifaa Rina, dan Naufal Arrofi, yang merupakan Mahasiswa Prodi BK FKIP UAD angkatan 2022 berhasil mengungguli berbagai tim lainnya dalam perlombaan tersebut.

Program Studi mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Tim Mahasiswa BK FKIP UAD, dan berharap dengan raihan perlombaan ini, semoga semakin konsisten dan bisa meningkatkan berbagai kejuaraan lainnya.