BKFC UAD Raih RUNNER UP Pada Kejuaraan Mathematics Skill Competition VII

Prodi Bimbingan dan Konseling (BK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) memiliki berbagai komunitas bagi para mahasiswa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka. Komunitas ini dibawahi langsung oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (HMPS BK). Terdapat berbagai komunitas yang terdiri dari berbagai bidang seperti olahraga, seni, akademik, dan masih banyak lagi.

Salah satu komunitas Bimbingan dan Konseling Football Club (BKFC) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) baru saja meraih “Runner Up” pada Kejuaraan Mathematics Skill Competition (MSCOMP) VIII. Kegiatan ini merupakan turnamen futsal yang diadakan dalam rangka Milad Program Studi (Prodi) Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UAD ke-43. Bertempat di Bardosono Happy Futsal kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 11 Desember 2022 dengan lingkup kejuaraan antar Prodi se-FKIP UAD.

Tentunya dengan adanya berbagai komunitas ini termasuk BKFC akan terus memberikan nilai positif bagi mahasiswa Prodi BK UAD untuk bisa terus berkarya tidak hanya dalam bidang akademik namun juga dalam bidang non akademik. Harapannya semangat mahasiswa untuk terus berkompetisi terus meningkat sehingga dapat terus mencetak para dahlan muda yang unggul dan kreatif.