Camp Counseling and Adventure Based Counseling 2019
Sabtu – Minggu, 21 – 22 September 2019 telah diselenggarakan Camp Counseling and Andventure Based Counseling 2019. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menciptakan kebersamaan dalam sebuah perbedaan antara antar mahasiswa baru dan menambah ilmu serta dapat lebih berkompeten, yang mana didalamnhya terdapat pengetahuan – pengetahuanyang dapat membimbing seorang mahasiswa baru menjadi mahasiswa yang berwawasan luas yang lebih luas. Dimana hal ini sesuai dengan tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut yaitu “merajut keakraban dalam bingkai budaya untuk mencapai tujuan bersama keluarga besar BK UAD”
Kegiatan Camp Counseling and Adventure Based Counseling ini sering disebut oleh teman – teman mahasiswa dengan nama singkatan “CC dan ABC”. Kegiatan CC dan ABC 2019 kaliini diselenggarakan di Youth Center Yogyakarta, Jl.Kebon Agung, Area Sawah, Tlogoadi, Kec.Mlati, Kab.Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa baru program studi Bimbingan Dan Konseling Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan tahun ajaran 2019/2020. Yang terdiri dari 71 mahasiswa putra dan 153 mahasiswa putri.
Kegiatan ini dibuka secara resmi pada tanggal 21 September 2019 oleh Dr.Abdul Fadlil, M.T. Ph.D. Wakil Rektor III Universitas Ahmad Dahlan. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan CC dan ABC ini memang kegiatan rutinan program studi Bimbingan dan Konseling setiap tahun yang dilaksanakan kepada mahasiswa baru Bimbingan dan Konseling. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mahasiswa baru dapat menambah wawasanya terkait dengan program studinya, rencana akademik yang akan dicapai oleh mahasiswa baru selama 8 semester. Selnajutnya beliau berpesan kepada semua mahasiswa baru untuk semangat dalam menjalani perkuliahan ini, semangat untuk menciptakan prestasi baik dibidang akademik maupun nonalademik dan dapat membagakan Universitas Ahmad Dahlan.
Acara inti pada kegiatan ini dibagi menjadi 3 bagian yaitu materi tentang akademik program studi Bimbingan dan Konseling, perlombaan kerohanian dilanjut penampilan kreativitas mahasiswa, dan Adventure Based Counseling (Outbond Berbasis Konseling). Materi tentang akademik ini terbagi menjadi 4 materi yang pertama materi yang disampaikan oleh bapak Dr.Dodi Hartanto, S.Pd. M.Pd. wakil dekan FKIP tentang House of Hope, yang kedua disampaikan oleh bapak Irvan Budhi Handaka, S.Pd. M.Pd. ketua program studi bimibingan dan konseling tentang peengembangan dan program layanan di Prodi BK FKIP UAD, yang ketiga diampaikan oleh bapak Ariadi Nugraha, S.Pd. M.Pd tentang nilai nilai mahasiswa program studi bimbingan dan konseling, dan yang keempat disampaikan oleh bapak Caraka Putra Bhakti, S.Pd. M.Pd. tentang Problem Based Learning dan Perencanaan Akademik mahasiswa BK. Dalam perlombaan rohani ini terdapat dua cabang perlombaan yaitu Syahril Qur’an dan Kaligrafi, dan pada malam hari dilanjut dengan penampilan kreativitas mahasiswa dengan tema budaya Yogyakarta “Ngayogyakarta” dimana pada mahasiwa baru menampilkan krativitas yaitu drama musikal dengan tema budaya seperti Rama Shinta, Roro Jongrang dan masih banyak lagi serta ditutup oleh penampilan Komunitas Seni Bimbingan dan Konseling (KSBK). Kemudian pada tanggal 22 September 2019 pagi hari diawali dengan kegiatan senam bersama seluruh panitia CC dan ABC dan seluruth mahasiwa baru bimbingan dan konseling dilanjut dengan kegiatan outbond (ABC) dalam kegiatan ini para mahasiswa baru dibagi menjadi 24 kelompok yang terdiri dari 10 kelompok putra dan 12 kelompok putri. Dalam kegiatan ini dinamakan ABC (Adventure Based Counseling) yaitu kegiatan sama seperti halnya outbond pada umumnya akan tetapi dalam kegiatan outbond kali berbeda dengan outbond pada umumnya, pada kegiatan outbond kali ini seluruh peserta sambil belajar teori teori konsling atau teori teori ke BK-an. Jadi selurug pos-pos yang ada dalam outbond ini berbasis Counseling dan ke BK-an.

Alhamdulillahirabbil’alamin telah terlaksana kegiatan COUNSELOR FESTIVAL 35 dalam rangka Milad Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Univeritas Ahmad Dahlan yang ke 35. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Graha Wana Bhaktiyasa pada hari Ahad, 29 September 2019. Pembukaan acara di lakukan secara langsung oleh Rektor Universitas Ahmad Dahlan Dr.Kasiyarno, M.Hum dan di damping oleh Wakil Rektor III dan juga jajaran pejabat di lingkungan FKIP UAD.
Minggu, 21 Juli 2019 PIK M Sahabat Mentari UAD telah menyelenggarakan kegiatan Penyuluhan Tiga Ancaman Dasar Kesehatan Reproduksi Remaja (TRIAD KRR) dan Bakti Sosial yang bertempat di Panti Asuhan Amanah Trimulyo dengan dua pemateri yaitu pemateri satu disampaikan oleh Rizki Agus Prayudi dengan materi Genre “Bahaya Berpacaran” dan pemateri dua oleh Ziti Zainah dengan materi Genre “Pola Hidup Sehat”. Penyelenggaraan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang TRIAD KRR kepada Anak-anak yatim piatu & duafa di Panti Asuhan Amanah dan kegiatan ini dapat meningkatkan rasa syukur kita terhadap Allah SWT dan menumbuhkan sikap peduli terhadap sesama dengan memberikan bantuan dana melalui penggalangan di media sosial.
Senin, 7 Januari 2019 Pusat Informasi dan Konseling Mahasiswa (PIK M ) Sahabat Mentari FKIP UAD telah selesai melaksanakan mentoring Satuan Petugas (SatGas) Gerakan Insan Anti Narkoba & Anti Seks Bebas Stembayo atau yang disingkat dengan “GIANTS” SMK N 2 Depok Sleman Yogyakarta untuk hari pertama. Pendampingan dilakukan seminggu sekali dengan durasi kurang lebih satu jam selama 1 semester (kurang lebih 4 bulan) pada pukul 16.00-17.00 WIB pada hari senin yang bertempat di SMK N 2 Depok Sleman Yogyakarta. Ekstrakurikuler ini berakhir pada tanggal 29 April 2019.
Kamis, 27 Juni 2019 PIK M Sahabat Mentari Periode 2019/2020 UAD telah menyelenggarakan kegiatan Pelatihan Pendidik Sebaya dan Konselor Sebaya dengan pemateri Bapak Wahyu Nanda Eka Saputra, M.Pd. Kons. dengan tema acara “Pelatihan Konselor Sebaya Guna Menciptakan Afektivitas Layanan Konseling Era 4.0 berbasis Strength based Approach”. Penyelenggaraan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelatihan keterampilan konselor sebaya kepada anggota PIK M Sahabat Mentari, memberikan pengetahuan tentang keterampilan konseling pada anggota PIK M Sahabat Mentari, dan meningkatkan mutu pelayanan konseling sebaya pada anggota PIK M Sahabat Mentari Periode 2019/2020.
Rabu, 26 Juni 2019 Prodi BK UAD berpartisipasi dalam memperingati hari keluarga nasional yang disiarkan secara langsung di TVRI dalam acara Plengkung Gading. Acara tersebut mengangkat tema “Cinta Keluarga Indonesia” dan menghadirkan 4 narasumber utama, yaitu Rektor UAD Dr. Kasiarno M.Hum., Deputi KSPK BKKBN Pusat Dr., dr., M. Yani, M.Kes., Kepala Dinas PMD DALDUK dan KB Sudarmanto,S.IP., M.Si., dan Kepada Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN DIY, Witriastuti Susani Anggraeni, S.E., M.M.
Sabtu dan Minggu, 22/23 Juni 2019 Himpunan Mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling (HMPS BK) FKIP UAD menyelenggarakan turnamen futsal bagi mahasiswa Prodi BK FKIP UAD yang dilaksanakan dalam kurun waktu dua hari, bertempat di Lapangan Futsal Tifosi Yogyakarta.
