Bahas Remaja dan Toxic Friendship: PIK-M Sahabat Mentari UAD Adakan Sharing Asik
Pada hari Jumat, 13 Oktober 2023 M bertepatan dengan 28 Rabiul Awwal 1445 H, Pusat Informasi dan Konseling Mahasiswa (PIK-M) Sahabat Mentari Universitas Ahmad Dahlan mengadakan “Sharing Asik” dengan tema Remaja dan Toxic Friendship. Kegiatan ini dilatarbelakangi dengan maraknya kasus dalam remaja yaitu Toxic Friendship atau pertemanan yang merugikan antar remaja.
Melalui live streaming instagram kegiatan ini digelar dengan menghadirkan narasumber Miranto Zainal Arief. Miranto merupakan Juara 1 Putra Duta GenRe (Generasi Berencana) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 2023. Bersama dengan Casseya Mudi Romansya sebagai moderator pada kegiatan tersebut. Casseya merupakan Mahasiswa Program Studi (Prodi) Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UAD sekaligus Pengurus PIK-M Sahabat Mentari UAD.
Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk menghindarkan remaja dari Toxic Friendship yang saat ini sedang marak. Hal ini sejalan dengan bahasan dari kegiatan ini yaitu membahas mengenai remaja yang memiliki Toxic Friendship, dampak buruk dari toxic friendship tersebut, cara menghindarinya, serta strategi remaja dalam memilih teman agar tidak toxic.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!