Lolos Seleksi Beasiswa: Awal Langkah Menuju Sukses di Bimbingan dan Konseling UAD

Yogyakarta, 19 Juni 2025 – Program Studi Bimbingan dan Konseling (BK) Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menerima siswa-siswi berprestasi dari berbagai jalur beasiswa dalam setiap gelombang penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2025/2026. Para penerima beasiswa ini berhasil lolos seleksi ketat mulai dari jalur Beasiswa Prestasi dan Beasiswa Program Misi (BPM).

Berikut nama-nama siswa terpilih, Muhammad Hazim (Beasiswa Program Misi), Reina Fathia Rahmadiena (Beasiswa Prestasi), Jihan Faiza Musyaffa (Beasiswa Prestasi).

Dr. Irvan Budhi Handaka, M.Pd., selaku ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling UAD menyampaikan rasa bangga dan syukurnya atas kehadiran siswa-siswi baru penerima beasiswa di keluarga besar Prodi BK. “Kami menyambut hangat dan bangga atas kehadiran adik-adik penerima beasiswa yang telah melalui proses seleksi ketat dan menunjukkan potensi luar biasa. Ini membuktikan bahwa Prodi BK UAD dipercaya menjadi tempat bertumbuhnya generasi pendidik dan konselor masa depan yang unggul, berintegritas, dan islami.” tegas Irvan.

Prodi BK UAD berharap para penerima beasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk terus berkembang, baik secara akademik maupun kepribadian. Beasiswa yang diperoleh bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan panjang untuk menjadi agen perubahan dalam dunia pendidikan dan sosial kemasyarakatan. (dad)

#weareuad #wearethenexteducators #sayabangga #proudtobeacounselor