Dr. Hendro Widodo, M.Pd., Kepala Biro Sumber Daya Manusia (BSDM) UAD, dalam sambutannya saat membuka acara, turut mengucapkan selamat kepada seluruh PLP yang menerima SK. Hendro juga berharap semakin banyak PLP UAD yang memperoleh jabatan fungsional di tahun-tahun mendatang.
Lebih lanjut Dr. Norma Sari, S.H., M.Hum., selaku Wakil Rektor Bidang SDM UAD, menyampaikan harapannya agar UAD dapat menjadi universitas dengan jumlah PLP jabatan fungsional (jabfung) terbanyak di Indonesia. “Semoga dengan adanya jabfung ini menjadikan kita lebih semangat, kita juga harus berdoa agar jumlah mahasiswa kita juga semakin banyak,” ujar Norma.
Dengan kenaikan jabatan fungsional, diharapkan semakin meningkatkan dedikasi dan kontribusi dalam mendukung kegiatan akademik di laboratorium Bimbingan dan Konseling UAD. Prestasi ini bukan hanya sebuah pencapaian pribadi, tetapi juga menjadi inspirasi bagi rekan-rekan laboran lainnya untuk terus berkembang dan berinovasi dalam memberikan layanan terbaik bagi mahasiswa dan dosen.
Semoga dengan amanah baru ini senantiasa membawa kemajuan serta berperan aktif bagi pengembangan laboratorium yang lebih inovatif dan berkualitas.
(dad)
#weareuad #wearethenexteducators #sayabangga #proudtobeacounselor